Pemerintah memutuskan untuk memberikan subsidi untuk pembelian kendaraan (roda empat dan roda dua) bertenaga listrik. Subsidi ini diberikan dengan pertimbangan untuk mempercepat terbentuknya ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Forum Transportasi Jalan dan Perkeretaapian MTI memberikan dukungan sepenuhnya untuk terwujudnya ekosistem kendaraan listrik melalui konversi penggunaan energi dari bahan bakar fosil ke energi listrik yang harus bersumberkan pada energi baru dan terbarukan. Namun demikian, MTI berpandangan bahwa pemberian subsidi harga pembelian kendaraan listrik pribadi akan berpotensi untuk menambah kemacetan di jalan. Subsidi seharunya diprioritaskan untuk penggunaan transportasi publik massal, dan jika pun diberikan subsidi untuk kendaraan listrik, dibatasi untuk yang bersifat konversi dari bahan bakar fosil ke energi listrik untuk kendaraan yang telah ada ataupun untuk angkutan umum berbasis listrik. Wakil Ketua Forum TransJAKA MTI Deddy Herlambang menjadi salah satu narasumber untuk berbagi perspektif dari sisi transportasi tentang subsidi kendaraan listrik di Program Hot Room Metro TV, pada Rabu (31/05/23).
Sumber : Metro TV | Hot Room Metro TV